DPRK Biak Numfor Umukan Markus Mansnembra – Jimmy Kapisa, Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025-2030

KabarBiak.com ( Senin, 10/2/2025) – Rapat Paripurna DPRK Biak Numfor resmi mengumumkan dan menetapkan pasangan Markus Oktovianus Mansnembra, SH., MM dan Jimmy Carter Rumbarar Kapisa sebagai Bupati dan Wakil Bupati Biak Numfor periode 2025-2030. Sidang yang berlangsung di Ruang Sidang DPRK Biak Numfor ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRK Biak Numfor, Daniel Rumanasen, Senin (10/2).

Proses penandatangan berita acara pada Sidang Pleno Pengumuman Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Biak Numfor, Senin (10/2), di Ruang Sidang DPRK Biak Numfor.

Rapat paripurna ini turut dihadiri oleh Pj Bupati Biak Numfor, Sofia Bonsapia, SH., M.Hum, anggota DPRK Biak Numfor, Plt Sekda, Pimpinan OPD, Ketua KPU Biak Numfor, Ketua Bawaslu Biak Numfor, unsur Pimpinan TNI/Polri, Ketua Pengadilan Negeri Biak, dan Kepala Kejaksaan Negeri Biak, serta pasangan Bupati Dan Wakil Bupati Biak Numfor 2025-2030 Terpilih.

Dalam sidang tersebut, Ketua DPRK Daniel Rumanasen secara resmi mengumumkan bahwa Komisi Pemilihan Umum (KPU) Biak Numfor telah menetapkan hasil Pilkada Serentak 2024 dan menyampaikan surat keputusan kepada Ketua DPRK pada 6 Februari 2025.

“Dengan diumumkannya pasangan Markus Oktovianus Mansnembra, SH., MM sebagai Bupati Biak Numfor dan Jimmy Carter Rumbarar Kapisa sebagai Wakil Bupati Biak Numfor, maka hasil penetapan ini akan disampaikan kepada Menteri Dalam Negeri melalui Gubernur Papua untuk proses pengesahan dan pengangkatan sesuai dengan undang-undang yang berlaku,” ujar Ketua DPRK.

Proses penandatangan berita acara pada Sidang Pleno Pengumuman Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Biak Numfor, Senin (10/2).

Setelah pengumuman resmi, rapat paripurna dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara sebagai bagian dari tahapan administrasi sebelum pelantikan resmi.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Biak Numfor, Sofia Bonsapia, SH., M.Hum, menyampaikan apresiasi kepada seluruh penyelenggara pemilu, termasuk KPU, Bawaslu, aparat keamanan, media, serta masyarakat yang telah berpartisipasi dalam memastikan Pilkada Biak Numfor berjalan aman, lancar, dan damai.

“Atas nama Pemerintah dan masyarakat Biak Numfor, saya mengucapkan selamat kepada Markus Mansnembra dan Jimmy Kapisa sebagai Bupati dan Wakil Bupati Biak Numfor 2025-2030. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa memberikan hikmat dan kebijaksanaan dalam memimpin Biak Numfor ke arah yang lebih baik selama lima tahun ke depan,” ucap Pj Bupati.

Ia juga menekankan bahwa rapat paripurna ini menjadi tahapan akhir sebelum hasil penetapan diajukan ke Mendagri melalui Gubernur Papua, untuk kemudian dilanjutkan dengan pelantikan pada 20 Februari 2025 di Jakarta oleh Presiden RI, Prabowo Subianto.

Pj Bupati Sofia Bonsapia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu mendukung kepemimpinan baru demi kemajuan Biak Numfor. “Mari kita menyambut kepemimpinan baru dengan sikap terbuka, kebersamaan, dan semangat kolaborasi. Lupakan segala perbedaan selama Pilkada, saatnya kita bersatu membawa Biak Numfor maju ke depan. Jadilah mitra kerja yang baik dalam mewujudkan profesionalisme dalam pengabdian demi daerah yang lebih maju,” pungkasnya.

Dengan telah ditetapkannya bupati dan wakil bupati terpilih, masyarakat Biak Numfor kini menantikan proses pelantikan resmi dan pengambilan sumpah dan janji jabatan sebagai awal kepemimpinan baru yang diharapkan mampu membawa daerah Negeri Mambri Biak Numfor menuju perubahan yang lebih baik.

Redaksi : El