Polres Biak Pastikan Keamanan Malam Pergantian Tahun di Biak

Biak, kabarbiak.com – Suasana malam pergantian tahun di Kabupaten Biak Numfor berlangsung aman dan tertib berkat pengamanan intensif dari aparat gabungan. Polisi bersama Brimob dikerahkan untuk menjaga keamanan di gereja-gereja serta berbagai lokasi keramaian masyarakat.

Kapolres Biak Numfor, AKBP Ari Trestiawan, SIK., MH., melalui Kasie Humas Ipda Joko, menyampaikan bahwa sejak sore hari, personel telah diterjunkan ke berbagai lokasi strategis. Sebelum memulai tugas, seluruh petugas mendapat arahan dan pengarahan detail terkait protokol pengamanan.

“Petugas Polri berjaga di depan gereja untuk memastikan keamanan selama perayaan malam pergantian tahun di Biak.”

“Gereja-gereja telah disterilkan sebelum ibadah dimulai untuk memastikan kenyamanan umat yang melaksanakan kegiatan keagamaan. Setelah itu, personel melanjutkan tugas menjaga keamanan di pusat-pusat keramaian,” jelas Ipda Joko.

Sebanyak 73 personel gabungan dari Polres Biak Numfor dan Brimob terlibat aktif dalam pengamanan ini. Mereka disebar di sejumlah lokasi, termasuk tempat ibadah, alun-alun kota, serta pusat kegiatan masyarakat lainnya.

Menurut pantauan di lapangan, pengamanan berlangsung kondusif tanpa ada laporan gangguan keamanan yang berarti. Kehadiran aparat memberikan rasa aman bagi warga yang merayakan malam tahun baru maupun yang melaksanakan ibadah di gereja.

“Dengan upaya pengamanan ini, kami berharap masyarakat dapat menikmati malam pergantian tahun dengan penuh kenyamanan dan rasa damai,” tutup Ipda Joko.

Pengamanan seperti ini diharapkan terus berlanjut untuk memastikan keamanan di berbagai perayaan besar di wilayah Biak Numfor.

redaksi: El